Jumat, 20 April 2012

POLYTRON MINIMAX GAMBAR BERGELOMBANG VERTIKAL



Data tvnya: HBT 00-02G, STV9302, JF 0501-19577, dll…
Awalnya tv dalam keadaan stby namun nyalanya led sangat redup. Ternyata tegangan drop semua karena FBT nya short. Setelah pergantian fbt, tv sudah bisa nyala normal. Kemudian kita coba running test dan ternyata kira2 setelah 15 menit timbul masalah lain yaitu gambar bergelombang vertical/meliuk-liuk. Cukup pusing juga menghadapi problem ini karena setiap dihidupkan dalam kaedaan dingin normal, namun setelah 15 menit problemnya muncul. Dengan modal sabar, tekun dan kejelian akhirnya ketemu juga penyebabnya yaitu R 518(3,3ohm/5watt)supli tegangan (115volt )untuk fbt bila dalam keadaan dingin normal, jika sudah panas resistansinya menurun(hampir short). Cukup sepele namun bikin pusing he he he…

1 komentar:

visitor