Rabu, 10 Agustus 2011

Monitor ADVANCE gambar blank


 Monitor ADVANCE 15”, problem awal adalah mati total. Setelah aku cek ternyata SK1417 (FET Regulator) nya jebol & langsung aku ganti. Coba aku nyalakan, sudah bisa hidup normal, namun beberapa menit kemudian gambar sedikit geser kekanan, tak lama kemudian gambar bergetar dan naik turun(seperti tv jadul  yang rusak H Hold nya), disusul gambar  terlihat jangkung dan akhirnya layar menjadi blank putih polos (tiap awal dihidupkan normal kemudian problem seperti diatas).
Awalnya aku menduga kerusakan pada vertical, langsung saja aku cek semua komponen vertikalnya dari elco, R, sampai ICnya TDA8172 ternyata tidak bermasalah. Coba aku analisa lagi kerusakannya, ternyata kerusakan pada sinkronisasi nya. Dan benar juga IC STV7778 ketika aku pegang panasnya luar biasa, setelah pergantian IC, monitor normal kembali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

visitor